Sharing seputar Dunia Tkj dan Blogging ^^

Tuesday, August 16, 2016

Seri Manajemen Paket Ubuntu 10: Memperoleh Daftar Dependensi via Synaptic Script


Tulisan ini adalah seri ke-10 dari serial sistem manajemen paket Ubuntu kami. Tulisan ini melengkapi seri ke-9 dengan menunjukkan bagaimana mengeluarkan daftar URL dependensi secara GUI dengan Synaptic. Hasil yang diperoleh sama dengan seri ke-9 hanya saja dilakukan dengan cara berbeda. Semoga tulisan ini bermanfaat.


Serial Manajemen Paket Ubuntu

Berikut serial panduan manajemen paket dari kami.


  

    Syarat


    Untuk menerapkan contoh ini ada syarat yang harus dipenuhi pengguna:

    • Ubuntu yang berada di komputer offline harus sudah pernah mengalami Reload (sudo apt-get update) yakni sudah memiliki "peta repositori".  
    • Paket dependensi untuk satu versi Ubuntu tidak bisa diinstal di Ubuntu versi lain. Misalnya paket dependensi di 14.04 hanya bisa diinstal di 14.04 pula, tidak di versi lain. 

    Langkah 1: Memilih Paket


    Buka Synaptic lalu centang paket mana yang mau diinstal lalu pilih Mark for installation. Buka menu File > Generate file download script > pilih tempat penyimpanan (letakkan di $HOME user Anda) > beri nama file > OK. Anggaplah nama file yang Anda tentukan dependensi.txt.


    Langkah 2: Memodifikasi Berkas Script


    Isi dari berkas yang dihasilkan oleh Synaptic sebetulnya berbentuk source code dari bash script. Panduan ini ditujukan untuk diterapkan di semua OS. Maka kita harus memodifikasi sedikit isi script ini supaya isinya murni daftar URL saja. Gunakan perintah berikut.

    awk '{ print $3 }' dependensi.txt | sed '1d' > namafile.txt

    Ganti namafile.txt dengan nama berkas script yang Anda hasilkan. Maka hasilnya script tersebut akan murni berisi daftar URL saja. Contoh hasil yang diinginkan adalah seperti ini:




    Langkah 3: Mengunduh Seluruh Dependensi


    Bawalah berkas daftar URL tadi ke komputer yang tersambung internet. Gunakan browser untuk mengunduh seluruh dependensinya. Mau lebih cepat lagi, gunakan download manager seperti DownThemAll! (pengaya Firefox) untuk mengunduh semua URL sekaligus dalam sekali klik. Simpan semua dependensi (berformat .deb) dalam sebuah folder dan bawalah ke komputer yang offline. Contoh demonstrasi pengunduhannya seperti ini:


    Langkah 4: Menginstal Seluruh Dependensi


    Pindahkan seluruh dependensi yang telah diperoleh ke satu folder di Ubuntu yang offline. Pindahkan dia ke $HOME saja biar mudah. Anggaplah nama folder itu dependensi. Buka Terminal dan laksanakan perintah:

    cd ~/dependensi
    sudo dpkg -i *.deb


    dan tunggu sampai selesai. Maka program ini akan terinstal di Ubuntu yang offline.

    Website ini menganut paham demokrasi wkwk
    Jangan lupa gunakan emot biar akrab gan (/ ^.^)/
    EmoticonEmoticon