Sharing seputar Dunia Tkj dan Blogging ^^

Sunday, September 18, 2016

Panduan Instalasi Software Pendidikan di elementary OS Loki


elementary OS 0.4 "Loki" yang baru dirilis 9 September 2016 menyediakan ratusan software pendidikan yang free dan siap pakai. Tulisan ini ditujukan untuk setiap pengguna elementary OS yang berada di bidang pendidikan, apakah pengajar atau pelajar, supaya mengetahui apa saja software pendidikan dan bagaimana menginstalnya di elementary OS. Cara instalasi software boleh dipilih, antara melalui AppCenter (sangat mudah) dengan melalui Terminal (menengah). Semoga tulisan ini turut membantu sosialisasi free software dan GNU/Linux di Indonesia.


Yang Patut Diketahui


Di komunitas perangkat lunak bebas (free software), sudah terdapat banyak sekali software pendidikan tersedia secara publik; baik secara bidangnya maupun secara jumlahnya. Kita bisa klasifikasikan menjadi beberapa kelompok dari jumlah yang banyak itu berdasarkan proyeknya:



  • Proyek KDE memiliki paket KDE Edu, kumpulan software edukasi dari KDE untuk sekolah TK sampai universitas dalam berbagai mata pelajaran. Di antara software KDE Edu adalah KAnagram (anagram), KTurtle (pemrograman), dan Kalzium (kimia).
  • Proyek GNU memiliki software seperti Dr. Geo, Octave, GCompris, dan sebagainya untuk matematika, sains, dan bidang lain.
  • Proyek Sugar: memiliki desktop environment yang khusus diciptakan untuk pendidikan, bernama Sugar.
  • Proyek Edubuntu: memiliki sistem operasi yang khusus memuat software pendidikan, bernama Edubuntu. Edubuntu bahkan sudah mengandung hampir semua software pendidikan tersebut di sini secara bawaan.
  • Lain-lain: terdapat banyak sekali proyek selain tersebut, yang menghasilkan software pendidikan sangat bagus seperti misalnya KiCAD (elektronika), Oregano (elektronika), Scratch (pemrograman), dan banyak lagi lainnya. 

Yang perlu Anda ketahui lagi adalah bahwa setiap free software di atas telah didistribusikan oleh masing-masing distribusi GNU/Linux di dalam repositori mereka, sehingga setiap pengguna bisa menginstal mereka semua secara instan. Ini termasuk elementary OS, dan nilai tambahnya adalah AppCenter memberi Anda tampilan yang mudah nan indah untuk melakukannya.

Daftar Software Pendidikan


Berikut ini daftar berisi beberapa contoh software pendidikan yang dapat Anda instal di elementary OS melalui program AppCenter:



  • KAnagram (anagram, acak kata)
  • Kalzium (tabel periodik kimia)
  • Artikulate (pelafalan kata, bahasa)
  • KGeography (geografi, peta dunia)
  • Marble (globe, bola dunia)
  • Stellarium (langit, perbintangan)
  • OpenTeacher (belajar bahasa asing)
  • TuxType (latihan mengetik)

Tulisan ini akan memberikan contoh bagaimana instalasi program-program ini melalui AppCenter.


1. Instal KAnagram


Pastikan sistem Anda tersambung ke internet.  Buka AppCenter > ketik KAnagram > klik nama KAnagram yang muncul > klik tombol Install > setelah terinstal, buka KAnagram melalui menu.

2. Instal Kalzium


Buka AppCenter > ketik Kalzium > klik nama Kalzium yang muncul > klik tombol Install > setelah terinstal, ikon Kalzium akan tampak di menu.


3. Instal Artikulate


Buka AppCenter > ketik Artikulate > klik nama Artikulate yang muncul > klik tombol Install > setelah terinstal, ikon Artikulate akan tampak di menu.

 4. Instal Marble


Buka AppCenter > ketik Marble > pilih Marble > klik tombol Install > setelah terinstal, ikon Marble akan tampak di menu.

5. Instal yang Lainnya


Adapun OpenTeacher, Stellarium, KStars, dan yang semisal itu, dapat Anda instal dengan cara yang sama dengan poin 1-4.

6. Instal Melalui Terminal



Adapun software pendidikan yang tidak terlihat di AppCenter masih sangat banyak, misalnya Oregano, KiCAD, dan lain-lain. Selain itu, program apa saja yang Anda instal dari poin 1-5, sebenarnya bisa Anda instal melalui Terminal asalkan Anda tahu perintahnya. Contohnya seperti ini:

Instal KiCAD
sudo apt-get install kicad

Instal TuxType
sudo apt-get install tuxtype

Instal GNU Octave
sudo apt-get install octave

Instal GNU GCompris
sudo apt-get install gcompris

Instal banyak program bersamaan:
sudo apt-get install kicad tuxtype octave gcompris
 

Website ini menganut paham demokrasi wkwk
Jangan lupa gunakan emot biar akrab gan (/ ^.^)/
EmoticonEmoticon